Artis Papan Atas dan Orasi Inspiratif Warnai Kampanye Yudhianto-Nirna

- Jurnalis

Rabu, 20 November 2024 - 20:11 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KENDARI, FNEWS.ID – Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kendari, Yudhianto Mahardika Anton Timbang dan Hj. Nirna Lachmuddin, sukses menggelar kampanye akbar di pelataran Eks MTQ Kota Kendari. Ribuan pendukung memadati lokasi, menjadikan acara ini sebagai ajang unjuk kekuatan dan dukungan. Rabu (20/11/2024).

Dalam orasi politiknya, Yudhianto mengajak masyarakat untuk bersama-sama mewujudkan visi besar mereka, “Kendari Meambo”, melalui 7 Program Menyala. Ia menggunakan simbol-simbol kreatif untuk menggambarkan visi dan misi mereka:

Awan Putih: Program makan siang dan susu gratis, serta pemerintahan bersih dan transparan.

Cahaya Orange: Pembangunan drainase kokoh untuk solusi banjir.

Baca Juga:  KPU Sultra Ajak Masyarakat Gunakan Hak Pilih pada Pilkada Serentak 27 November

Bunga: Dukungan bagi UMKM dan penciptaan lapangan kerja.

Gunung Kokoh: Fasilitasi ibadah semua agama, program umrah tahunan, dan sedekah Jumat.

Warna Hijau: Fasilitas publik inklusif untuk disabilitas, lansia, dan anak-anak.

Cahaya Kuning: Pencahayaan jalan untuk meningkatkan keamanan.

“Kita sedang melukis masa depan Kendari bersama. Mari ambil kuas harapan ini dan jadikan Kendari Meambo sebagai kota yang maju, aman, bersih, dan sejahtera,” ujar Yudhianto penuh semangat.

Kampanye ini menjadi momentum penting, tidak hanya untuk menegaskan komitmen pasangan Yudhianto-Nirna tetapi juga untuk menyatukan warga Kendari menuju perubahan positif.

Baca Juga:  Menanti Kajian Bawaslu, KPU Sultra Siapkan Strategi Hadapi Potensi PSU Pilkada 2024

Tak hanya orasi politik, acara ini juga dimeriahkan oleh lima artis papan atas, yakni Judika, Rossa, Wulan Alora, Dirly, dan D’Masiv, yang menghibur massa dengan penampilan spektakuler. Atmosfer semakin meriah dengan sorakan pendukung dan semangat warga yang hadir yang menyatukan semangat pendukung untuk menggapai Kendari yang lebih baik. Kendari Meambo, Kendari Bersatu!

Pasangan nomor urut 2 ini didukung oleh partai-partai besar seperti Gerindra, PDIP, PKB, Partai Prima, dan Partai Berkarya. Mereka berhasil meraih 32.643 suara sah pada Pemilu 2024, memperkuat posisi mereka di Pilwali Kendari.

Penulis : Novrizal R Topa

Editor : Redaksi

Follow WhatsApp Channel fnews.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Simposium Nasional SMSI: Pilkada Lewat DPRD Dinilai Rasional Tekan Biaya Politik, Asal Transparan dan Demokratis
Arang Tempurung Kelapa Sultra Tembus Pasar Cina, Permintaan Capai 2.000 Ton per Bulan
Menag Tinjau Pembangunan Rumah Ibadah di IKN, Simbol Kerukunan Umat Beragama Kian Nyata
Ketua DPW Progib Sultra Kecam Penembakan Warga di Bombana, Desak Penindakan Tegas Oknum Brimob
Penyuluh Agama Kemenag Muna Awali 2026 dengan Pembinaan Rohani di Rutan Raha
Bawaslu Sultra Raih Dua Penghargaan Nasional dalam Rakornas PDPB 2025
Gubernur Sultra Kukuhkan Pengurus IKA SMAN 4 Kendari, Dorong Alumni Berkontribusi untuk Daerah
LBH POSPERA Kepton Dampingi Advokasi Hukum Pegawai P3K Paruh Waktu Baubau
Berita ini 32 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 15 Januari 2026 - 16:45 WIB

Simposium Nasional SMSI: Pilkada Lewat DPRD Dinilai Rasional Tekan Biaya Politik, Asal Transparan dan Demokratis

Senin, 12 Januari 2026 - 19:59 WIB

Arang Tempurung Kelapa Sultra Tembus Pasar Cina, Permintaan Capai 2.000 Ton per Bulan

Senin, 12 Januari 2026 - 14:01 WIB

Menag Tinjau Pembangunan Rumah Ibadah di IKN, Simbol Kerukunan Umat Beragama Kian Nyata

Jumat, 9 Januari 2026 - 15:53 WIB

Ketua DPW Progib Sultra Kecam Penembakan Warga di Bombana, Desak Penindakan Tegas Oknum Brimob

Minggu, 21 Desember 2025 - 18:50 WIB

Bawaslu Sultra Raih Dua Penghargaan Nasional dalam Rakornas PDPB 2025

Berita Terbaru