Andi Sumangerukka-Hugua Resmi Menang Pilgub Sultra 2024

- Jurnalis

Minggu, 8 Desember 2024 - 06:37 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

FNEWS.ID – Pasangan Calon (Paslon) nomor urut 02, Andi Sumangerukka-Hugua, ditetapkan sebagai pemenang dalam Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) 2024. Keputusan ini diambil berdasarkan hasil Rapat Pleno Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Sultra yang digelar di salah satu hotel di Kota Kendari, Minggu (8/12/2024) dini hari.

Dalam rapat pleno tersebut, KPU Sultra menyatakan pasangan ASR-Hugua berhasil meraih suara terbanyak, mengungguli tiga pasangan calon lainnya. Ketua KPU Sultra, Asril, mengungkapkan bahwa rekapitulasi suara telah selesai dilakukan secara berjenjang mulai dari tingkat Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), kabupaten/kota, hingga provinsi.

“Tentu ini semua adalah hasil dari masyarakat kita yang sudah menyalurkan hak pilihnya pada tanggal 27 November lalu. Sejak tanggal 28 November hingga hari ini, rekapitulasi berjenjang telah kami tuntaskan, mulai dari tingkat PPK, kabupaten/kota, hingga provinsi,” ujar Asril.

Berikut hasil perolehan suara masing-masing pasangan calon:

Baca Juga:  ASR Akan Perkuat Ekonomi Wawonii, Kucurkan Program Hasil Tani dan Proteksi Nelayan

1. Paslon nomor urut 01, Ruksamin-Sjafei Kahar: 149.642 suara (10,11%)
2. Paslon nomor urut 02, Andi Sumangerukka-Hugua: 773.183 suara (52,39%)
3. Paslon nomor urut 03, Lukman Abunawas-La Ode Ida: 246.393 suara (16,65%)
4. Paslon nomor urut 04, Tina Nur Alam-La Ode Muhammad Ihsan Taufik Ridwan: 308.373 suara (20,84%)

Baca Juga:  Kampanye di Kolaka Timur, ASR Prioritaskan Layanan Kesehatan dan Pemberdayaan Perempuan

Ketua KPU Sultra menegaskan bahwa hasil ini telah melalui proses yang transparan dan sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

“Hasil-hasilnya di 17 kabupaten/kota juga telah disampaikan dalam rapat pleno mereka masing-masing. Malam ini, kita telah menyampaikan dan mensahkan hasil dari perolehan suara masing-masing pasangan calon,” pungkas Asril.

Dengan kemenangan ini, pasangan Andi Sumangerukka-Hugua dipastikan akan memimpin Sulawesi Tenggara untuk periode mendatang, menggantikan kepemimpinan sebelumnya.

Penulis : Novrizal R Topa

Editor : Redaksi

Follow WhatsApp Channel fnews.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

BKN Umumkan Jadwal Seleksi Kompetensi PPPK Tahap II 2024, Kendari Hanya Kirim 5 Peserta
Progres Pengangkatan CASN 2024 Meningkat, BKN Minta Daerah Percepat SK
Musyawarah Pedagang Pasar Laino Raha Tetapkan Rahmansyah Sebagai ketua Baru
KONASARA WTFC Konut Borong Medali di Festival Taekwondo Buteng, Cetak Pemain dan Pelatih Terbaik!
Kande-Kandea di Negeri Para Kesatria Tolandona: Harmoni Tradisi, Identitas, dan Silaturahmi
Menjaga Rasa Aman, Polres Konsel Ungkap Deretan Kasus Kriminal Sepanjang 2025
Kemenperin Sosialisasikan Aturan Baru Tata Kelola Data Industri Melalui Zoom dan YouTube
Obat Bius Dicuri Lagi, BEM UHO Desak Aparat dan Pemkot Kendari Bertindak Tegas
Berita ini 32 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 17 April 2025 - 18:27 WIB

BKN Umumkan Jadwal Seleksi Kompetensi PPPK Tahap II 2024, Kendari Hanya Kirim 5 Peserta

Kamis, 17 April 2025 - 08:15 WIB

Progres Pengangkatan CASN 2024 Meningkat, BKN Minta Daerah Percepat SK

Selasa, 15 April 2025 - 10:54 WIB

Musyawarah Pedagang Pasar Laino Raha Tetapkan Rahmansyah Sebagai ketua Baru

Selasa, 15 April 2025 - 10:22 WIB

KONASARA WTFC Konut Borong Medali di Festival Taekwondo Buteng, Cetak Pemain dan Pelatih Terbaik!

Jumat, 11 April 2025 - 16:09 WIB

Menjaga Rasa Aman, Polres Konsel Ungkap Deretan Kasus Kriminal Sepanjang 2025

Berita Terbaru

Ridwan Hanafi, Direktur Eksekutif Daulat Energi

Opini

Revolusi Energi Bersih dari Pantai Selatan

Kamis, 17 Apr 2025 - 12:58 WIB