Ketua Satgas Pramuka Peduli Sultra Sampaikan Duka Mendalam Atas Bencana di Sumatera

- Jurnalis

Rabu, 3 Desember 2025 - 11:41 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

FNEWS.ID, Kendari – Ketua Satgas Pramuka Peduli Kwarda Sulawesi Tenggara, Aguslan Lapobende, menyampaikan keprihatinan dan duka mendalam atas bencana yang melanda sejumlah wilayah di Sumatera. Ia menilai peristiwa tersebut bukan hanya menjadi musibah bagi daerah terdampak, tetapi juga ujian solidaritas bagi seluruh komponen gerakan Pramuka di Indonesia.

“Kami di Pramuka Peduli Sultra ikut berduka atas jatuhnya korban jiwa dan kerusakan yang cukup luas. Ini menjadi pengingat bagi kita semua bahwa Pramuka harus selalu hadir dan siap mengabdi kapan pun masyarakat membutuhkan,” ujar Aguslan, Rabu (3/12/2025).

Aguslan menegaskan bahwa Pramuka Peduli sejak awal dibentuk untuk berada di garis depan aksi kemanusiaan. Menurutnya, nilai kepedulian, kerelawanan, dan kesiapsiagaan harus terus dijaga, apalagi ketika terjadi bencana berskala besar.

“Pramuka bukan hanya bergerak di kegiatan rutin. Ketika ada bencana, itu adalah panggilan tugas. Kita siap memberikan dukungan, baik dalam bentuk penggalangan bantuan, logistik, maupun personel jika diperlukan dan sesuai arahan nasional,” katanya.

Saat ini, Satgas Pramuka Peduli Kwarda Sultra telah melakukan konsolidasi internal terkait kesiapan perlengkapan kebencanaan dan daftar relawan. Koordinasi dengan pihak Kwartir dan jejaring Pramuka Peduli daerah lain juga terus dilakukan untuk memantau perkembangan situasi di Sumatera.

“Kita bergerak terukur, mengikuti komando Kwartir dan arahan lembaga resmi penanggulangan bencana. Tetapi semangat kita jelas, setiap bencana adalah panggilan kemanusiaan yang tidak boleh diabaikan,” tegas Aguslan.

Ia juga mengajak masyarakat Sulawesi Tenggara untuk turut membantu para penyintas bencana, baik melalui donasi logistik maupun bentuk solidaritas lainnya.

“Bencana bisa terjadi di mana saja, dan hanya dengan kebersamaan kita bisa meringankan beban saudara-saudara kita. Semoga masyarakat di Sumatera diberi kekuatan dan proses pemulihan bisa berjalan cepat,” tutupnya.

Baca Juga:  PJ Gubernur Sultra Dukung Porwanas PWI

Penulis : Novrizal R Topa

Follow WhatsApp Channel fnews.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

ASN Wajib Membayar Pajak, Ini Penegasan DJP hingga Panduan Lengkap Lapor SPT Tahunan Lewat Coretax
Simposium Nasional SMSI: Pilkada Lewat DPRD Dinilai Rasional Tekan Biaya Politik, Asal Transparan dan Demokratis
Arang Tempurung Kelapa Sultra Tembus Pasar Cina, Permintaan Capai 2.000 Ton per Bulan
Menag Tinjau Pembangunan Rumah Ibadah di IKN, Simbol Kerukunan Umat Beragama Kian Nyata
Ketua DPW Progib Sultra Kecam Penembakan Warga di Bombana, Desak Penindakan Tegas Oknum Brimob
Penyuluh Agama Kemenag Muna Awali 2026 dengan Pembinaan Rohani di Rutan Raha
Bawaslu Sultra Raih Dua Penghargaan Nasional dalam Rakornas PDPB 2025
Gubernur Sultra Kukuhkan Pengurus IKA SMAN 4 Kendari, Dorong Alumni Berkontribusi untuk Daerah
Berita ini 29 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 22 Januari 2026 - 13:29 WIB

ASN Wajib Membayar Pajak, Ini Penegasan DJP hingga Panduan Lengkap Lapor SPT Tahunan Lewat Coretax

Kamis, 15 Januari 2026 - 16:45 WIB

Simposium Nasional SMSI: Pilkada Lewat DPRD Dinilai Rasional Tekan Biaya Politik, Asal Transparan dan Demokratis

Senin, 12 Januari 2026 - 19:59 WIB

Arang Tempurung Kelapa Sultra Tembus Pasar Cina, Permintaan Capai 2.000 Ton per Bulan

Senin, 12 Januari 2026 - 14:01 WIB

Menag Tinjau Pembangunan Rumah Ibadah di IKN, Simbol Kerukunan Umat Beragama Kian Nyata

Jumat, 9 Januari 2026 - 15:53 WIB

Ketua DPW Progib Sultra Kecam Penembakan Warga di Bombana, Desak Penindakan Tegas Oknum Brimob

Berita Terbaru

Blog

Mengapa Visi Misi Menjadi Pondasi Penting Dunia Usaha

Senin, 19 Jan 2026 - 12:27 WIB