Zulmansyah Sekedang Terpilih Jadi Ketum Periode 2023-2028 melalui KLB

- Jurnalis

Minggu, 18 Agustus 2024 - 19:50 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA, FNEWS.ID – Zulmansyah Sekedang resmi terpilih sebagai Ketua Umum (Ketum) Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) periode 2023-2028 melalui Kongres Luar Biasa (KLB) yang digelar di Hotel Grand Paragon, Jakarta, pada Minggu (18/8/2024).

 

Proses KLB berlangsung lancar, karena hanya ada satu calon yang maju dalam bursa pemilihan Ketum PWI. Dua calon lainnya, Ahmad Munir dan Rajab Ritonga, sebelumnya telah menyatakan mundur dari pencalonan, sehingga Zulmansyah Sekedang terpilih secara aklamasi menggantikan Ketua Umum sebelumnya, Hendri CH Bangun.

Baca Juga:  KPID Sultra Harap Kolaborasi Optimal dengan DPRD Baru

 

Setelah pemilihan Ketum, agenda KLB berlanjut pada pemilihan Ketua Dewan Kehormatan (DK) PWI sisa masa bakti. Dalam proses ini, Sasongko Tedjo juga terpilih secara aklamasi.

 

Dalam sambutannya, Ketua Umum terpilih, Zulmansyah Sekedang, menegaskan komitmennya terhadap integritas organisasi. Ia menyatakan kesiapannya untuk menerima sanksi jika dalam kepemimpinannya nanti ditemukan pelanggaran terhadap Peraturan Dasar dan Peraturan Rumah Tangga (PD/PRT) PWI.

Baca Juga:  Serius Maju di Pilkada Muna 2024, Ringa Jhon Rapatkan Barisan

 

“Saya tidak akan melawan, saya siap disanksi jika melanggar,” ujar Zulmansyah.

 

KLB ini diselenggarakan untuk menjaga martabat organisasi dan menegakkan integritas wartawan, menyusul adanya kisruh internal yang sempat terjadi di PWI Pusat sebelumnya.

Penulis : Novrizal R Topa

Editor : Redaksi

Follow WhatsApp Channel fnews.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

ASN Wajib Membayar Pajak, Ini Penegasan DJP hingga Panduan Lengkap Lapor SPT Tahunan Lewat Coretax
Simposium Nasional SMSI: Pilkada Lewat DPRD Dinilai Rasional Tekan Biaya Politik, Asal Transparan dan Demokratis
Arang Tempurung Kelapa Sultra Tembus Pasar Cina, Permintaan Capai 2.000 Ton per Bulan
Menag Tinjau Pembangunan Rumah Ibadah di IKN, Simbol Kerukunan Umat Beragama Kian Nyata
Ketua DPW Progib Sultra Kecam Penembakan Warga di Bombana, Desak Penindakan Tegas Oknum Brimob
Penyuluh Agama Kemenag Muna Awali 2026 dengan Pembinaan Rohani di Rutan Raha
Bawaslu Sultra Raih Dua Penghargaan Nasional dalam Rakornas PDPB 2025
Gubernur Sultra Kukuhkan Pengurus IKA SMAN 4 Kendari, Dorong Alumni Berkontribusi untuk Daerah
Berita ini 30 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 22 Januari 2026 - 13:29 WIB

ASN Wajib Membayar Pajak, Ini Penegasan DJP hingga Panduan Lengkap Lapor SPT Tahunan Lewat Coretax

Kamis, 15 Januari 2026 - 16:45 WIB

Simposium Nasional SMSI: Pilkada Lewat DPRD Dinilai Rasional Tekan Biaya Politik, Asal Transparan dan Demokratis

Senin, 12 Januari 2026 - 19:59 WIB

Arang Tempurung Kelapa Sultra Tembus Pasar Cina, Permintaan Capai 2.000 Ton per Bulan

Senin, 12 Januari 2026 - 14:01 WIB

Menag Tinjau Pembangunan Rumah Ibadah di IKN, Simbol Kerukunan Umat Beragama Kian Nyata

Jumat, 9 Januari 2026 - 15:53 WIB

Ketua DPW Progib Sultra Kecam Penembakan Warga di Bombana, Desak Penindakan Tegas Oknum Brimob

Berita Terbaru

Blog

Mengapa Visi Misi Menjadi Pondasi Penting Dunia Usaha

Senin, 19 Jan 2026 - 12:27 WIB