Yudhi-Nirna Dinyatakan Sehat, Siap Kawal Kendari Menyala di Pilwali

- Jurnalis

Selasa, 3 September 2024 - 17:51 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

KENDARI, FNEWS.ID – Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kendari, Yudhianto Mahardika Anton Timbang dan Hj. Nirna Lachmuddin, kini semakin mantap melangkah dalam kontestasi Pilwali Kendari 2025-2030 setelah dinyatakan sehat oleh tim medis RSUD Kota Kendari.

Ketua Tim Pemeriksa Kesehatan RSUD Kota Kendari, dr. Sukirman, menyampaikan bahwa pasangan calon (Paslon) Yudhi-Nirna telah dinyatakan sehat secara jasmani dan rohani berdasarkan hasil pemeriksaan medis yang teliti.

“Tidak ditemukan ketidakmampuan secara medis pada calon Wali Kota Kendari tersebut. Sehingga yang bersangkutan dinyatakan mampu secara jasmani dan rohani serta tidak terindikasi penyalahgunaan narkotika untuk melaksanakan tugas dan kewajiban sebagai Wali Kota Kendari,” ungkap dr. Sukirman pada Selasa, 3 September 2023.

Baca Juga:  Sejarah Partai Gerindra

Yudhianto Mahardika Anton Timbang merasa bersyukur dan optimisme untuk terus maju dalam pilwali mendatang.

“Dengan hasil ini, saya semakin bertekad untuk mendedikasikan diri sebagai calon Wali Kota Kendari Periode 2025-2030. Saya siap lahir batin untuk memimpin kota Kendari yang kita cintai ini,” ujar Yudhi dengan penuh semangat.

Sementara itu, Hj. Nirna Lachmuddin, yang menjadi pendamping Yudhi dalam pilwali ini, juga menyatakan kesiapan dirinya untuk membawa perubahan positif di Kota Kendari. Melalui program unggulannya, “Kendari Menyala,” Nirna optimistis dapat merealisasikan visi mereka untuk masa depan kota yang lebih baik.

Baca Juga:  Tina Nur Alam Komitmen Melindungi Kaum Rentan di Sultra, Teken MoU dengan NDPR

“Insyaallah kami komitmen untuk menjalankan program Kendari Menyala. Semoga kami terpilih di Pilwali ini,” kata Nirna dengan penuh keyakinan.

Nirna juga menegaskan pentingnya persatuan dan dukungan masyarakat dalam memenangkan pasangan Yudhi-Nirna di Pilwali Kendari.

“Mari kita bersatu untuk memenangkan Yudhi dan Nirna,” pungkasnya.

Penulis : Novrizal R Topa

Editor : Redaksi

Follow WhatsApp Channel fnews.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Simposium Nasional SMSI: Pilkada Lewat DPRD Dinilai Rasional Tekan Biaya Politik, Asal Transparan dan Demokratis
Arang Tempurung Kelapa Sultra Tembus Pasar Cina, Permintaan Capai 2.000 Ton per Bulan
Menag Tinjau Pembangunan Rumah Ibadah di IKN, Simbol Kerukunan Umat Beragama Kian Nyata
Ketua DPW Progib Sultra Kecam Penembakan Warga di Bombana, Desak Penindakan Tegas Oknum Brimob
Penyuluh Agama Kemenag Muna Awali 2026 dengan Pembinaan Rohani di Rutan Raha
Bawaslu Sultra Raih Dua Penghargaan Nasional dalam Rakornas PDPB 2025
Gubernur Sultra Kukuhkan Pengurus IKA SMAN 4 Kendari, Dorong Alumni Berkontribusi untuk Daerah
LBH POSPERA Kepton Dampingi Advokasi Hukum Pegawai P3K Paruh Waktu Baubau
Berita ini 29 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 15 Januari 2026 - 16:45 WIB

Simposium Nasional SMSI: Pilkada Lewat DPRD Dinilai Rasional Tekan Biaya Politik, Asal Transparan dan Demokratis

Senin, 12 Januari 2026 - 19:59 WIB

Arang Tempurung Kelapa Sultra Tembus Pasar Cina, Permintaan Capai 2.000 Ton per Bulan

Senin, 12 Januari 2026 - 14:01 WIB

Menag Tinjau Pembangunan Rumah Ibadah di IKN, Simbol Kerukunan Umat Beragama Kian Nyata

Jumat, 9 Januari 2026 - 15:53 WIB

Ketua DPW Progib Sultra Kecam Penembakan Warga di Bombana, Desak Penindakan Tegas Oknum Brimob

Minggu, 21 Desember 2025 - 18:50 WIB

Bawaslu Sultra Raih Dua Penghargaan Nasional dalam Rakornas PDPB 2025

Berita Terbaru