Festival Kaghati Kolope Kembali Digelar di Liang Kabori, Kades Farlin Ajak Warga Ramaikan Event Budaya Tahunan

- Jurnalis

Rabu, 9 Juli 2025 - 10:42 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

FNEWS.ID, Muna – Semangat budaya kembali bergema di Desa Liang Kabori, Kabupaten Muna, Sulawesi Tenggara. Festival Kaghati Kolope yang telah menjadi ikon budaya lokal kembali digelar tahun ini. Kepala Desa Liang Kabori, Farlin, S.H., mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama menyaksikan dan meramaikan event budaya tahunan tersebut.

Farlin menegaskan bahwa Festival Kaghati Kolope bukan sekadar acara seremonial, tetapi sebuah warisan tradisi yang telah mendapat perhatian hingga tingkat nasional.

“Alhamdulillah, ini sudah yang ketiga kalinya festival ini terlaksana sejak saya menjabat. Bahkan, Festival Kaghati Kolope sudah menjadi perhatian pemerintah pusat sebagai salah satu bentuk pelestarian budaya daerah,” ujar Farlin kepada media.

Kaghati Kolope adalah layang-layang tradisional yang terbuat dari daun kolope (umbi hutan), warisan nenek moyang masyarakat Muna yang konon telah dimainkan sejak zaman prasejarah. Festival ini tidak hanya menampilkan perlombaan menerbangkan kaghati, tapi juga dirangkaikan dengan atraksi budaya, pertunjukan seni lokal, hingga pameran kerajinan masyarakat setempat.

“Festival ini menjadi momentum untuk memperkenalkan Desa Liang Kabori sebagai desa wisata budaya. Kami ingin anak-anak muda mengenal akar budayanya, dan dunia luar juga tahu bahwa Muna memiliki kekayaan tradisi yang unik,” imbuh Farlin.

Festival Kaghati Kolope tahun ini juga bertepatan dengan agenda Festival Gua Purbakala Liangkobori, yang dijadwalkan berlangsung mulai tanggal 11 hingga 15 Juli 2025. Kolaborasi dua event ini diyakini akan menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan, peneliti sejarah, dan pecinta budaya.

Baca Juga:  Pemda Muna Perkuat Komitmen Lintas Sektor untuk Atasi AIDS, Tuberkulosis, dan Malaria

Farlin berharap dengan dukungan masyarakat, pemerintah daerah, dan pusat, Festival Kaghati Kolope akan terus berkelanjutan dan menjadi magnet wisata budaya Sulawesi Tenggara.

“Mari kita sukseskan bersama festival ini, karena ini bukan hanya milik Liang Kabori, tapi kebanggaan kita semua sebagai orang Muna,” pungkasnya.

Penulis : Novrizal R Topa

Editor : Redaksi

Follow WhatsApp Channel fnews.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

ASN Wajib Membayar Pajak, Ini Penegasan DJP hingga Panduan Lengkap Lapor SPT Tahunan Lewat Coretax
Simposium Nasional SMSI: Pilkada Lewat DPRD Dinilai Rasional Tekan Biaya Politik, Asal Transparan dan Demokratis
Arang Tempurung Kelapa Sultra Tembus Pasar Cina, Permintaan Capai 2.000 Ton per Bulan
Menag Tinjau Pembangunan Rumah Ibadah di IKN, Simbol Kerukunan Umat Beragama Kian Nyata
Ketua DPW Progib Sultra Kecam Penembakan Warga di Bombana, Desak Penindakan Tegas Oknum Brimob
Penyuluh Agama Kemenag Muna Awali 2026 dengan Pembinaan Rohani di Rutan Raha
Bawaslu Sultra Raih Dua Penghargaan Nasional dalam Rakornas PDPB 2025
Gubernur Sultra Kukuhkan Pengurus IKA SMAN 4 Kendari, Dorong Alumni Berkontribusi untuk Daerah
Berita ini 106 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 22 Januari 2026 - 13:29 WIB

ASN Wajib Membayar Pajak, Ini Penegasan DJP hingga Panduan Lengkap Lapor SPT Tahunan Lewat Coretax

Kamis, 15 Januari 2026 - 16:45 WIB

Simposium Nasional SMSI: Pilkada Lewat DPRD Dinilai Rasional Tekan Biaya Politik, Asal Transparan dan Demokratis

Senin, 12 Januari 2026 - 19:59 WIB

Arang Tempurung Kelapa Sultra Tembus Pasar Cina, Permintaan Capai 2.000 Ton per Bulan

Senin, 12 Januari 2026 - 14:01 WIB

Menag Tinjau Pembangunan Rumah Ibadah di IKN, Simbol Kerukunan Umat Beragama Kian Nyata

Jumat, 9 Januari 2026 - 15:53 WIB

Ketua DPW Progib Sultra Kecam Penembakan Warga di Bombana, Desak Penindakan Tegas Oknum Brimob

Berita Terbaru

Blog

Mengapa Visi Misi Menjadi Pondasi Penting Dunia Usaha

Senin, 19 Jan 2026 - 12:27 WIB