KENDARI, FNEWS.ID– Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sulawesi Tenggara (Sultra) mengimbau seluruh masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya dalam pemilihan kepala daerah yang akan diselenggarakan secara serentak pada 27 November 2024.
Ketua KPU Sultra, Asril, menekankan pentingnya peran masyarakat dalam memilih pemimpin yang akan membawa perubahan bagi masa depan Sultra.
“Pilkada serentak ini hanya tinggal 12 hari lagi, sehingga diharapkan masyarakat sudah siap menentukan pilihan mereka dan berpartisipasi pada hari pemungutan suara,” kata Asril. Kamis (14/11/2024).
Dalam keterangannya, Asril menyebutkan bahwa partisipasi masyarakat akan menentukan arah pembangunan dan kesejahteraan di Sulawesi Tenggara, baik di tingkat kabupaten maupun kota.
Untuk itu, KPU mengajak masyarakat untuk datang ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) dan menyalurkan hak pilihnya sebagai bentuk komitmen menentukan pemimpin yang akan memimpin daerah dalam lima tahun ke depan.
“Bapak, Ibu, dan saudara yang sudah terdaftar dalam DPT itu yang akan menentukan masa depan Sulawesi Tenggara kabupaten maupun kota yang ada di Provinsi Sulawesi Tenggara,” ujarnya.
Penulis : Novrizal R Topa
Editor : Redaksi