Pengurus Tako Sultra Dilantik, Sarjono: Karate Bukan Sekadar Kekuatan, Tapi Nilai Kehidupan

- Jurnalis

Jumat, 27 September 2024 - 18:34 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KENDARI, FNEWS.ID – Pengurus Karate-Do Tako Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara Periode 2024-2028 menjalani prosesi pelantikan yang berlangsung pada Jumat, 27 September 2024 di Hotel D’Blitz Kendari. Pelantikan ini, dipenuhi oleh para karateka dan pecinta seni bela diri, dan tak hanya menjadi ajang seremonial, tetapi juga momen untuk mempertegas filosofi mendalam dari seni bela diri karate.

Dewan pembina Pengprov Sultra, Sarjono, menyampaikan, bahwa menjadi karateka bukanlah tentang pamer kekuatan atau sekadar terlihat tangguh di mata orang lain.

“Karateka bukan untuk gagah-gagahan, esensi sejatinya tertuang dalam filosofi Bushido, yang mengajarkan kita tentang kehormatan, keberanian, dan ketulusan hati,” tegas Sarjono yang juga merupakan ketua PWI Sultra. Jumat (27/9/2024).

Baca Juga:  Program ASR-Hugua Dinilai Tepat Sasaran, Ribuan Warga Mubar Sambut Kedatangannya

Lebih lanjut, Sarjono mengingatkan bahwa Karate-Do Tako Indonesia menjunjung tinggi Tri Cita Utama, yang di dalamnya tertuang nilai-nilai, Perkasa, Rendah Hati, dan Budi Luhur.

“Nilai-nilai ini harus menjadi pedoman setiap karateka, bukan hanya di dojo, tetapi juga dalam kehidupan sehari-hari. Kekuatan fisik tanpa rendah hati dan budi pekerti hanyalah kekosongan,” tambahnya dengan penuh semangat.

Sarjono berharap, dengan hadirnya Tako Indonesia di Bumi Anoa, akan terus melahirkan karateka-karateka yang tidak hanya berprestasi di kancah nasional maupun internasional, tetapi juga menjadi contoh dalam sikap rendah hati dan kebijaksanaan.

Baca Juga:  Hugua Soroti Kondisi Jalan Ronta-Ereke, Janji Perbaikan Melalui Program JAMA’AH

“Dengan tetap memegang teguh nilai-nilai luhur karate, diharapkan organisasi ini dapat mencetak generasi karateka yang tak hanya tangguh, tetapi juga berkarakter mulia,” pungkas Sarjono.

Acara pelantikan yang menghadirkan Ketua Pengurus Besar Tako Indonesia, Dr.Ir. Nurdin Tampubolon,M.M, Sekjen, Kasmuri dan Ketua Dewan Guru, Anthony Simanjuntak, disambut antusias oleh para anggota dan pengurus baru, yang siap membawa Tako Indonesia Sultra semakin berkembang.

Selain acara pelantikan Pengurus, momentum kedatangan rombongan ketua PB Tako Indonesia ini juga, menganugerahkan serta mengukuhkan Sarjono dan Hartawan sebagai penyandang sabuk hitam DAN IV Karate-Do Tako Indonesia.

 

Penulis : Novrizal R Topa

Editor : Redaksi

Follow WhatsApp Channel fnews.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Musyawarah Pedagang Pasar Laino Raha Tetapkan Rahmansyah Sebagai ketua Baru
KONASARA WTFC Konut Borong Medali di Festival Taekwondo Buteng, Cetak Pemain dan Pelatih Terbaik!
Kande-Kandea di Negeri Para Kesatria Tolandona: Harmoni Tradisi, Identitas, dan Silaturahmi
Menjaga Rasa Aman, Polres Konsel Ungkap Deretan Kasus Kriminal Sepanjang 2025
Kemenperin Sosialisasikan Aturan Baru Tata Kelola Data Industri Melalui Zoom dan YouTube
Obat Bius Dicuri Lagi, BEM UHO Desak Aparat dan Pemkot Kendari Bertindak Tegas
Anggota DPD RI dan Influencer Turut Ramaikan Reuni Akbar Alumni SMAN 1 Kontunaga
Tim INASAR Bertolak ke Myanmar untuk Misi Kemanusiaan
Berita ini 62 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 15 April 2025 - 10:54 WIB

Musyawarah Pedagang Pasar Laino Raha Tetapkan Rahmansyah Sebagai ketua Baru

Selasa, 15 April 2025 - 10:22 WIB

KONASARA WTFC Konut Borong Medali di Festival Taekwondo Buteng, Cetak Pemain dan Pelatih Terbaik!

Senin, 14 April 2025 - 21:33 WIB

Kande-Kandea di Negeri Para Kesatria Tolandona: Harmoni Tradisi, Identitas, dan Silaturahmi

Jumat, 11 April 2025 - 16:09 WIB

Menjaga Rasa Aman, Polres Konsel Ungkap Deretan Kasus Kriminal Sepanjang 2025

Jumat, 11 April 2025 - 09:09 WIB

Kemenperin Sosialisasikan Aturan Baru Tata Kelola Data Industri Melalui Zoom dan YouTube

Berita Terbaru