Ketua DPRD Buteng: Hari Anti Korupsi, Momentum Bersama Lawan Korupsi

- Jurnalis

Senin, 9 Desember 2024 - 11:10 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

FNEWS.id – Peringatan Hari Anti Korupsi Sedunia pada 9 Desember 2024 menjadi momen penting bagi Ketua DPRD Buton Tengah, Sa’al Musrimin Haadi, SKM, untuk mengajak seluruh elemen masyarakat bersatu melawan korupsi. Senin (9/12/2024).

Dalam pernyataannya kepada fnews.id, Sa’al menegaskan bahwa korupsi adalah musuh bersama yang harus diberantas demi masa depan yang lebih baik.

“Hari ini bukan sekadar seremonial, tetapi pengingat bahwa kita punya tanggung jawab besar untuk mewujudkan pemerintahan yang bersih dan bebas korupsi. Integritas harus menjadi pondasi utama dalam menjalankan tugas dan pelayanan kepada masyarakat,” tegas Sa’al.

Sa’al juga menyampaikan bahwa korupsi bukan hanya merugikan negara, tetapi juga merampas hak masyarakat. Ia menekankan perlunya sinergi antara pemerintah, legislatif, penegak hukum, dan masyarakat untuk menciptakan budaya transparansi dan akuntabilitas.

“Mari jadikan momentum ini sebagai langkah awal perubahan. Jangan takut bersuara jika menemukan indikasi korupsi, karena diam hanya akan memperkuat praktik yang merugikan kita semua,” ujarnya.

Sebagai penutup, Kader PDI Perjuangan Buteng ini mengajak masyarakat untuk menjadikan Hari Anti Korupsi sebagai refleksi bersama.

“Pemerintahan bersih adalah kunci pembangunan yang berkelanjutan. Jika kita bergerak bersama, perubahan bukan lagi mimpi, tapi kenyataan,” pungkasnya dengan penuh semangat.

Semangat perlawanan terhadap korupsi yang digaungkan Sa’al Musrimin Haadi diharapkan mampu menjadi inspirasi bagi seluruh elemen masyarakat untuk terus menjaga integritas dan mewujudkan Kabupaten Buton Tengah yang lebih maju dan bersih.

Baca Juga:  Hugua Soroti Kondisi Jalan Ronta-Ereke, Janji Perbaikan Melalui Program JAMA’AH

Penulis : Novrizal R Topa

Editor : Redaksi

Follow WhatsApp Channel fnews.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Arang Tempurung Kelapa Sultra Tembus Pasar Cina, Permintaan Capai 2.000 Ton per Bulan
Menag Tinjau Pembangunan Rumah Ibadah di IKN, Simbol Kerukunan Umat Beragama Kian Nyata
Ketua DPW Progib Sultra Kecam Penembakan Warga di Bombana, Desak Penindakan Tegas Oknum Brimob
Penyuluh Agama Kemenag Muna Awali 2026 dengan Pembinaan Rohani di Rutan Raha
Bawaslu Sultra Raih Dua Penghargaan Nasional dalam Rakornas PDPB 2025
Gubernur Sultra Kukuhkan Pengurus IKA SMAN 4 Kendari, Dorong Alumni Berkontribusi untuk Daerah
LBH POSPERA Kepton Dampingi Advokasi Hukum Pegawai P3K Paruh Waktu Baubau
BPD HIPMI Sultra Apresiasi Pembangunan 100 Lapak UMKM di Eks MTQ Kendari
Berita ini 63 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 19:59 WIB

Arang Tempurung Kelapa Sultra Tembus Pasar Cina, Permintaan Capai 2.000 Ton per Bulan

Senin, 12 Januari 2026 - 14:01 WIB

Menag Tinjau Pembangunan Rumah Ibadah di IKN, Simbol Kerukunan Umat Beragama Kian Nyata

Jumat, 9 Januari 2026 - 15:53 WIB

Ketua DPW Progib Sultra Kecam Penembakan Warga di Bombana, Desak Penindakan Tegas Oknum Brimob

Senin, 5 Januari 2026 - 23:59 WIB

Penyuluh Agama Kemenag Muna Awali 2026 dengan Pembinaan Rohani di Rutan Raha

Sabtu, 20 Desember 2025 - 14:08 WIB

Gubernur Sultra Kukuhkan Pengurus IKA SMAN 4 Kendari, Dorong Alumni Berkontribusi untuk Daerah

Berita Terbaru