Plt Bupati Muna Dukung Penuh pembentukan PWI di Bumi Sowite

- Jurnalis

Sabtu, 13 Juli 2024 - 15:11 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

FNEWS.ID, MUNA – Plt. Bupati Muna, Drs. H. Bachrun, M.Si menyatakan dukungannya terhadap pembentukan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) di Kabupaten Muna. Hal itu disampaikan dalam pertemuan dengan pengurus PWI Sultra dan PWI Baubau di rumah jabatannya pada Kamis, 11 Juli 2024.

Bachrun menekankan pentingnya organisasi wartawan dalam meningkatkan profesionalisme dan integritas para wartawan di daerah.

“Pembentukan PWI di Muna merupakan langkah positif untuk memperkuat peran pers dalam pembangunan daerah. Olehnya kami berharap PWI dapat menjadi wadah bagi para wartawan untuk saling berbagi ilmu, pengalaman, dan menjaga kode etik jurnalistik,” ujarnya.

Baca Juga:  Spektakuler! Pengibaran Bendera Merah Putih Bawah Laut di Desa Wisata Namu Gaet Puluhan Penyelam

Bachrun bilang, pentingnya kerjasama antara pemerintah daerah dan pers dalam menyampaikan informasi yang akurat dan konstruktif kepada masyarakat.

“Pers memiliki peran strategis dalam mengawal pembangunan dan mengedukasi masyarakat. Olehnya kami berharap PWI bisa menjadi mitra yang baik bagi pemerintah daerah,” tambahnya.

Ditempat yang sama, Ketua PWI Sulawesi Tenggara (Sultra), Sarjono, menyampaikan apresiasinya atas dukungan yang diberikan oleh Bupati Muna.

Menurutnya, dukungan dari pemerintah daerah sangat penting untuk membangun sinergi yang baik antara wartawan dan pemerintah.

Baca Juga:  Jembatan 15 Triliun Yang Menghubungkan Pulau Buton dan Muna Masih Jadi Polemik

“Dukungan ini menunjukkan bahwa Pemkab Muna memahami pentingnya peran pers dalam pembangunan. Kami di PWI Sultra siap memberikan pendampingan dan bimbingan dalam proses pembentukan PWI di daerah,” kata Sarjono.

Sarjono juga menekankan bahwa PWI bertujuan untuk memastikan bahwa setiap wartawan bekerja sesuai dengan kode etik dan standar profesionalisme yang tinggi.

“Keberadaan organisasi profesi juga menjadi wadah untuk meningkatkan kompetensi dan integritas wartawan di daerah,” pungkas wartawan LKBN Antara ini.

 

Penulis : Novrizal R Topa

Editor : Redaksi

Berita Terkait

KPID Sultra hasil Pengumuman dinilai ‘Offside’, Padahal SK Gubernur belum Keluar
Pemuda Muna Barat Titipkan Harapan Besar pada Anggota DPRD yang Baru Dilantik
Pj Gubernur Sultra Buka Orientasi Anggota DPRD Angkatan II Tahun 2024
Bawaslu Sultra Ungkap Dugaan Pelanggaran Pemilu 2024, Netralitas ASN dan Politik Uang Disorot
1.938 Penyelenggara Pilkada Hadir dalam Apel Siaga KPU Sultra di Kendari
Danlanal Kendari Gelar Coffee Morning Bersama Insan Pers untuk Pererat Sinergisitas
Maluku Satu Hati Deklarasi Dukung Yudhi-Nirna di Pilwalkot Kendari
Pendukung Razak-Afdhal Laporkan Dugaan Pelanggaran Logo Partai ke Bawaslu Kendari
Berita ini 25 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 16 Oktober 2024 - 22:07 WIB

KPID Sultra hasil Pengumuman dinilai ‘Offside’, Padahal SK Gubernur belum Keluar

Rabu, 16 Oktober 2024 - 15:48 WIB

Pemuda Muna Barat Titipkan Harapan Besar pada Anggota DPRD yang Baru Dilantik

Rabu, 16 Oktober 2024 - 09:07 WIB

Pj Gubernur Sultra Buka Orientasi Anggota DPRD Angkatan II Tahun 2024

Selasa, 15 Oktober 2024 - 23:56 WIB

Bawaslu Sultra Ungkap Dugaan Pelanggaran Pemilu 2024, Netralitas ASN dan Politik Uang Disorot

Jumat, 11 Oktober 2024 - 20:17 WIB

1.938 Penyelenggara Pilkada Hadir dalam Apel Siaga KPU Sultra di Kendari

Berita Terbaru

Fiksi Ringkas (Fri)

Ilmu Tebu Bosku! Semakin Tua, Semakin Manis

Senin, 14 Okt 2024 - 23:14 WIB